Dirut Allianz Life Indonesia: Cara Allianz Menghadapi Masa Transisi dari PSBB ke New Normal


Pandemi COVID-19 yang siapa saja tidak akan pernah ada yang tahu kapan akan berakhir tampaknya telah memberikan dampak yang sangat luar biasa terhadap kehidupan manusia. Tidak hanya dari segi kesehatan saja yang terganggu, tetapi dalam segi ekonomi ternyata corona telah mampu membuat hampir sebagian besar negara yang terkena dampak virus tersebut lumpuh. Indonesia adalah salah satu dari sekian banyak negara yang juga tengah berjuang untuk melawan penyebaran dan menghambat laju penyebaran kasus COVID-19. Tampaknya hal ini juga dilakukan oleh salah satu asuransi yakni lewat Dirut Allianz Indonesia beliau memberikan beberapa langkah dan strategi yang dilakukan Allianz untuk bisa tetap bertahan di tengah gempuran kasus corona yang cukup tinggi di Indonesia.

Di masa transisi yakni dari PSBB menuju New Normal seperti yang telah menjadi himbauan dari pemerintah Indonesia, pihak Allianz juga telah menentukan beberapa langkah yang tepat supaya bisa tetap memberikan pelayanan yang maksimal kepada para nasabah mereka. Dalam upaya untuk tetap bisa memberikan kenyamanan serta keamanan kepada nasabahnya, pihak Allianz juga telah melakukan upaya dengan melakukan tes masal berupa rapid test terhadap para karyawan mereka yang dilakukan secara berkala. Karena saat ini sudah masuk dalam masa new normal maka pihak Allianz sudah memperbolehkan karyawannya untuk melayani nasabah secara langsung.

Dan setiap nasabah yang datang ke kantor secara langsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, pihak Allianz juga memberikan jarak dengan cara menempatkan bonek Teddy yang nantinya akan digunakan sebagai pembatas antar sesama nasabah sehingga para nasabah bisa tetap menjaga jarak dan mematuhi setiap protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. Karena yang menjadi masalah saat ini adalah kesehatan, maka tidak heran apabila saat ini banyak sekali orang yang datang ke kantor Allianz untuk melakukan konsultasi produk asuransi.

Maka dari itu pihak Allianz juga sangat mendukung untuk memanfaatkan teknologi digital yang nantinya bisa memberikan kemudahan kepada para nasabah untuk sekadar melihat-lihat produk asuransi, melakukan konsultasi online dan pembelian asuransi online tanpa harus datang langsung ke kantor Allianz. Maka dari itu, Allianz terus berjuang untuk meningkatkan kinerjanya supaya bisa melayani nasabah dengan maksimal meski tidak bertatap muka secara langsung.

Lewat dirut Allianz life Indonesia, pihaknya akan terus dan selalu berjuang untuk memberikan apapun yang bisa dilakukan kepada para nasabahnya dan tidak lupa juga kepada Indonesia supaya pandemi ini segera berakhir dan Indonesia bisa kembali normal seperti sedia kala. Sebagai contohnya langkah yang diambil oleh pihak Allianz untuk tetap mendukung pemerintah adalah tetap melakukan investasi pada bidang digital supaya pengalaman terbaik bisa diberikan pada nasabah dan mitra kerja mereka.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Dirut Allianz Life Indonesia: Cara Allianz Menghadapi Masa Transisi dari PSBB ke New Normal "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel